Peraturan Walikota Bogor Nomor 18 Tahun 2022

INFO PERATURAN – Peraturan Walikota Bogor Nomor 18 Tahun 2022 Tentang Optimalisasi Penyelenggaraan Keadilan Restoratif di Wilayah Kota Bogor

ABSTRAK

Peraturan Walikota Bogor Nomor 18 Tahun 2022 ini ditetapkan dengan pertimbangan:

  1. bahwa perlindungan masyarakat terhadap korban dan penjatuhan sanksi yang dilakukan kepada pelaku harus mengedepankan pemulihan keadaan masyarakat dengan memperhatikan nilai-nilai kemanusiaan, hukum yang berlaku serta keadilan yang berkembang di masyarakat Kota Bogor;
  2. bahwa penyelesaian permasalahan didalam masyarakat sejalan dengan adat istiadat atau kebiasaan khususnya masyarakat Kota Bogor yang masih melestarikan budaya Sunda dalam menyelesaikan permasalahan melalui musyawarah perdamaian dengan prinsip silih asah, silih asih, silih asuh;
  3. bahwa solusi penyelesaian tindak pidana dalam rangka mewujudkan kepastian hukum, keadilan, kemanfaatan dan kebenaran dengan mengindahkan norma dan kearifan masyarakat dengan dukungan Pemerintah Daerah Kota Bogor sebagai unsur penyelenggara pemerintahan yang menjadi kewenangannya dalam bentuk pemberlakuan kebijakan;
  4. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud perlu menetapkan Peraturan Wali Kota tentang Optimalisasi Penyelenggaraan Keadilan Restoratif di Wilayah Kota Bogor

Dasar hukum Peraturan Walikota Bogor Nomor 18 Tahun 2022 ini adalah:

  1. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1981,
  2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020,
  3. Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2021,
  4. Peraturan Kejaksaan Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 2020,
  5. Peraturan Kepolisian Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2021,
  6. Peraturan Daerah Kota Bogor Nomor 8 Tahun 2017,
  7. Peraturan Daerah Kota Bogor Nomor 1 Tahun 2021,
  8. Peraturan Daerah Kota Bogor Nomor 3 Tahun 2021

ketentuan umum, asas, maksud dan tujuan, ruang lingkup, kewenangan pemerintah daerah kota, persyaratan penghentian penuntutan, tempat, waktu, dan tata cara perdamaian, tim pelaksana, sosialisasi, peran serta masyarakat, monitoring dan evaluasi, pembiayaan, ketentuan penutup.

DETAIL PERATURAN

Entitas
Pemerintah Kota Bogor

Nomor
18 Tahun 2022

Tahun
2022

Tentang
Perwali Tentang Optimalisasi Penyelenggaraan Keadilan Restoratif di Wilayah Kota Bogor

Ditetapkan Tanggal
08 Maret 2022

Diundangkan Tanggal
08 Maret 2022

Berlaku Tanggal
08 Maret 2022

Sumber
BD 2022/18

STATUS PERATURAN

Belum ada data…

Download Peraturan Walikota Bogor Nomor 18 Tahun 2022 melalui link di bawah ini:

Sumber file : https://peraturan.bpk.go.id/

Terima kasih sudah berkunjung. Semoga informasi ini bermanfaat.

Jika link download error/rusak, informasi kurang lengkap, silakan hubungi kami melalui email admin@infoperaturan.id, terima kasih.

Bagikan:

Tinggalkan komentar